Kekuatan Pembuktian Akta di Bawah Tangan

Sudut Hukum | Kekuatan Pembuktian Akta di Bawah Tangan

1). Kekuatan Pembuktian Lahir Akta di bawah Tangan


Oleh karena tanda tangan pada akta di bawah tangan kemungkinannya masih dapat dipungkiri, maka akta di bawah tangan itu tidak mempunyai kekuatan pembuktian lahir. Kalau tanda tangan pada akta di bawah tangan itu diakui oleh yang bersangkutan. Terhadap pihak ketiga suatu akta dibawah tangan mempunyai kekuatan pembuktian yang bebas.


2) Kekuatan Pembuktian Formil Akta di Bawah Tangan

Kekuatan Pembuktian Akta di Bawah Tangan
Kalau tanda tangan akta di bawah tangan telah diakui, maka keterangan atau pernyataan di atas tanda tangan itu adalah keterangan atau pernyataan dari pada si penanda tangan. Jadi di sini telah pasti bagi siapapun bahwa si penanda tangan menyatakan seperti yang terdapat di atas tanda tangannya.


3) Kekuatan Materil Akta di Bawah Tangan


Keterangan di dalam akta di bawah tangan berlaku sebagai benar terhadap siapa yang membuatnya dan demi untuk keuntungan orang untuk siapa pernyataan itu dibuat. Akta dibawah tangan hanyalah memberi pembuktian sempurna demi keuntungan orang kepada siapa si penanda tangan hendak memberi bukti. Terhadap setiap orang lainnya kekuatan pembuktiannya adalah bebas.